Philips GC2110/02

User Manual - Page 16

For GC2110/02.

PDF File Manual, 50 pages, Read Online | Download pdf file

GC2110/02 photo
Loading ...
Loading ...
Loading ...
Pelat tapak setrika dapat menjadi sangat panas dan menyebabkan
luka bakar jika tersentuh.
Jangan sampai kabel listrik mengenai tapak setrika saat sedang
panas.
Apabila Anda sudah selesai menyetrika, ketika membersihkan alat,
mengisi atau mengosongkan tangki airnya dan juga saat Anda
meninggalkan setrika meskipun hanya sebentar: setel kontrol uap
ke posisi O, letakkan setrika pada tumitnya dan cabut steker listrik
dari stopkontak dinding.
Selalu meletakkan dan menggunakan setrika serta dudukannya, jika
disediakan, pada permukaan horizontal yang stabil.
Jangan memasukkan parfum, cuka, kanji, zat pembersih kerak,
bahan pelembut penyetrikaan atau bahan kimia lainnya ke dalam
tangki air.
Alat ini hanya untuk keperluan rumah tangga.
Sebelum menggunakan alat pertama kali.
C
1 Lepaskan stiker atau kertas timah pelindung dari tapak setrika.
Juga lepaskan selubung tempat penyimpanan, jika disediakan.
2 Panaskan setrika sampai suhu maksimum dan setrikakan pada
sehelai kain lembab selama beberapa menit untuk
menghilangkan sisa-sisa kotoran dari pelat tapaknya.
Setrika ini mungkin akan mengeluarkan asap ketika pertama kali
digunakan. Ini akan berhenti dengan sendirinya setelah beberapa saat.
Persiapan penggunaan
Mengisi tangki air.
1 Lepaskan steker listrik dari stopkontak di dinding.
C
2 Setel kontrol uap ke posisi O (=tanpa uap).
3 Buka tutup lubang pengisian (hanya tipe tertentu).
C
4 Miringkan setrika dan isi tangki air hingga batas maksimal.
Jangan mengisi tangki air melewati tanda batas MAX.
5 Pasang tutup lubang pengisian (klik!) (hanya tipe tertentu).
INDONESIA16
Loading ...
Loading ...
Loading ...