Philips HD4495/25 Toaster Oven

User Manual - Page 28

For HD4495/25. Also, The document are for others Philips models: HD4495, HD4493

PDF File Manual, 96 pages, Read Online | Download pdf file

HD4495/25 photo
Loading ...
Loading ...
Loading ...
7 HD4495 saja: Setel pengatur suhu pada suhu memasak yang diperlukan. (Gbr. 6)
Untuk suhu memasak, lihat petunjuk memasak pada akhir petunjuk pengguna ini.
8 Setel kenop timer pada waktu memasak yang diperlukan. (Gbr. 7)
Untuk waktu memasak, lihat panduan memasak pada akhir petunjuk pengguna ini.
Setelan maksimum waktu memasak yaitu 30 menit untuk tipe HD4493 dan 45 menit untuk tipe
HD4495.
Lampu daya menyala terus.
Catatan: Untuk menyetel waktu memasak kurang dari 5 menit, putar kenop timer melewati indikator 5
menit dan kemudian putar kembali ke waktu yang diperlukan. (Gbr. 8)
Setelah waktu memasak berlalu, Anda akan mendengar bunyi bel dan alat akan mati secara
otomatis (Gbr. 9).
9 Jika Anda ingin mengeluarkan makanan dari oven pemanggang atau jika Anda ingin berhenti
memasak sebelum akhir waktu memasak, putar kenop timer hingga 0 untuk mematikan
alat (Gbr. 10).
Jika masih ada makanan di dalam pemanggang yang masih harus dimasak, putar lagi kenop timer ke
waktu masak yang diperlukan.
Hati-hati: rak kawat dan/atau baki pemanggang dan makanan yang dimasak panas! Gunakan sarung
tangan oven atau sepotong kain kering untuk mengeluarkan makanan panas dan rak kawat panas
atau baki pemanggang dari oven pemanggang.
Memanggang
Lihat bagian ‘Cara menggunakan alat pemanggang’.
Catatan: Anda tidak perlu memanaskan pemanggang terlebih dahulu.
1 Tempatkan potongan roti berdampingan pada rak kawat. Untuk memanggang sepotong roti,
letakkan di bagian tengah rak kawat (Gbr. 11).
Alat pemanggang dapat memanggang hingga 4 kerat roti setiap kali. Gunakan rak kawat untuk
memanggang roti.
2 HD4495 saja: Setel pengatur suhu pada suhu memasak yang diperlukan.
Untuk suhu memasak, lihat petunjuk memasak pada akhir petunjuk pengguna ini.
Jika Anda ingin menghangatkan kue kering, pilih suhu rendah.
3 Setel kenop timer pada waktu memasak yang diperlukan.
Untuk waktu memasak, lihat petunjuk memasak pada akhir petunjuk pengguna ini.
Catatan: Selama pemanggangan, terjadi pengembunan pada jendela kaca pintu. Ini normal dan
disebabkan oleh kelembaban makanan. Ini tidak mempengaruhi proses pemanggangan.
Browning/merenyahkan
Lihat bagian ‘Cara menggunakan alat pemanggang’.
Catatan: Anda tidak perlu memanaskan pemanggang terlebih dahulu.
1 Jika ingin bagian atas makanan coklat atau renyah seperti keju dan remah roti yang berupa
parutan, letakkan makanan pada peralatan memasak yang sesuai atau pada baki pemanggang.
2 Letakkan peralatan memasak atau baki pemanggang pada rak kawat pada oven pemanggang.
3 HD4495 saja: Setel pengatur suhu pada suhu memasak yang diperlukan.
Untuk suhu memasak, lihat petunjuk memasak pada akhir petunjuk pengguna ini.
4 Setel kenop timer pada waktu memasak yang diperlukan.
Untuk waktu memasak, lihat petunjuk memasak pada akhir petunjuk pengguna ini.
,
,
INDONESIA28
Loading ...
Loading ...
Loading ...